Politeknik Negeri Bengkalis kembali mensosialisasikan Seleksi Masuk Politeknik Negeri Bengkalis dan program bidik Misi 2013 ke kepada seluruh SMA, MA dan SMK se-Kabupaten rokan Hulu. Tidak tanggung-tanggung, sosialisasi ini langsung dipimpin oleh Direktur Politeknik Negeri Bengkalis (Ir. Muhamad Milchan, MT) dan didampingi Wakil Direktur III serta beberapa panitia seleksi masuk Politeknik Negeri Bengkalis tahun 2013.