Politeknik Negeri Bengkalis (Polbeng) ikut membantu pemerintah dalam mensosialisasikan protokol kesehatan Covid-19. Sosialisasi dilakukan bersamaan dengan pemberian poster protokol kesehatan Covid-19 kepada Pemerintah Desa, khususnya Desa Senggoro.
Edukasi protokol kesehatan dalam bentuk sosialisasi dan penyerahan poster ini dilakukan oleh dosen dan mahasiswa jurusan Bahasa Polbeng. Ada tiga orang dosen yang ikut dalam kegiatan tersebut yaitu Diah Paramita Sari sebagai Ketua Kegiatan Tim Pengabdian Kepada Masyarakat, dan dua rekannya Safra Apriani Zahraa serta. Fanalisa Elfa. Sementara mahasiswa yang ikut dalam kegiatan sosialisasi yaitu Annisa Hamzelina Putri dan M Luthfi Novendra.
Diah Paramita, Kamis 25 Juni 2020 mengatakan, kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan pada 17 Juni lalu merupakan salah satu upaya untuk memutus mata rantai penularan virus covid-19 di Kabupaten Bengkalis khususnya Desa Senggoro, Bengkalis.
Dikatakan, sosialisasi tersebut adalah kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang harus dilaksanakan dosen sebagai salah satu penunjang Tridharma Perguruan Tinggi selain pengajaran dan penelitian. “Tujuan kegiatan ini adalah memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pencegahan penularan covid-19 dan protokol kesehatan yang harus dilakukan masyarakat demi memutus mata rantai covid-19,” ujar Diah Paramita.
Kegiatan sosialisasi tersebut mendapat apresiasi penuh dari Kepala Desa Senggoro, Basrah. “Kami sangat berterima kasih kepada tim dosen dan mahasiswa dari Politeknik Negeri Bengkalis karena telah menyalurkan poster protokol kesehatan pencegahan covid-19 kepada masyarakat kami. Seperti yang kita tahu, penularan wabah ini tidak pandang usia,” ujar Basrah seraya menambahkan, upaya pemutusan mata rantai penularan Covid-19 merupakan tanggung jawab seluruh elemen masyarakat.