Sabtu (17/09/2016), Politeknik Negeri Bengkalis menggelar Sidang Senat Terbuka dalam rangka Wisuda XIII dan Dies Natalis XV tahun 2016 di Halaman Gedung Utama Polbeng. Sebanyak 455 mahasiswa yang memperoleh gelar Diploma III.

Dalam pelaksanaan sidang senat terbuka ini diketuai oleh Razali, MT dan Direktur Politeknik Negeri Bengkalis Ir. Muhamad Milchan, MT. Dalam acara ini turut hadir Bupati Bengkalis yang diwakili Plt Sekda bengkalis, H. Arianto, Staf Ahli Menteri Bidang Relevansi dan Produktifitas Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Dr. Ir. Agus puji Prasetiyono, M.Eng, Direktur Bandung Techno Park, Jangkung Raharjo, Anggota Senat serta seluruh dosen dan karyawan Polbeng.

Tahun ini Sebanyak 455 mahasiswa diwisudakan terdiri dari 10 program studi yaitu, Teknik Perkapalan sebanyak 19 orang, Teknik Mesin 6 orang, Teknik Elektro 46 orang, Teknik Sipil 79 orang, Administrasi Bisnis 106 orang, Bahasa Inggris Bisnis 25 orang. Selanjutnya Teknik Informatika 70 orang, Teknik Pengelasan 20 orang, Teknik Sistem Pembangkit 22 orang dan terakhir Komputer Akuntasi, sebanyak 60 orang mahasiswa. Dari 455 mahasiswa yang diwisudakan 81 diantaranya mendapatkan predikat Comloude.

Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengatakan kepada seluruh mahasiswa yang disampaikan langsung oleh Plt Sekda bengkalis  H. Arianto setelah menyandang gelar kesarjanaan, para alumni Politeknik Negeri Bengkalis bukan berarti usai dan berhenti untuk belajar. Akan tetapi dituntut untuk terus belajar dan menambah ilmu pengetahuan sepanjang massa.“Tuntutan agar terus belajar hari ini merupakan sebuah keniscayaan bagi setiap orang, karena ilmu pengetahuan setiap saat terus berkembang cepat. Jika kita tidak mengikutinya, maka kita dikhawatirkan tidak akan pernah menang dalam persaingan global. Selalu menjadi pecundang bukan petarung sejati. Bukan hanya menjadi penonton, tetapi bisa jadi malah menjadi penumpang di negeri sendiri,” tuturnya. (andriano_humas)