Kuliah Praktisi 2015 yang diadakan secara rutin oleh Program Studi D-III Teknik Mesin pada hari Sabtu tanggal 14 Nopember 2015, mengundang pemateri dari praktisi industri. Dengan tema “Strategi Mahasiswa Teknik Mesin Politeknik Negeri Bengkalis Menghadapi Persaingan Kerja di Era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2016 ” menghadirkan pemateri Budi Halomoan (Deputy Branch Manager PT. Radiant Utama Interinsco Tbk – Duri) untuk membuka wawasan kepada mahasiswa Program Studi D-III Teknik Mesin agar termotivasi untuk mempersiapkan diri agar dapat bersaing mendapatkan peluang kerja di era MEA 2016. Acara yang bertempat di Meeting room Hotel Surya – Bengkalis dibuka oleh Ketua Jurusan Teknik Mesin Polbeng, Erwen Martianis, ST.,MT. Pada Kuliah praktisi kali ini, Budi Halomoan sebagai praktisi di bidang industri perminyakan dan pertambangan mengemukakan bahwa peluang kerja bagi mahasiswa jurusan teknik mesin, terutama di provinsi Riau khususnya kota Duri cukup luas. Peningkatan daya saing menjadi kunci penentu keberhasilan memenangi persaingan tersebut. Tantangan MEA dalam dunia pendidikan yang akan dihadapi antara lain, menjamurnya lembaga pendidikan asing, standar dan orientasi pendidikan yang makin pro pasar, serta pasar tenaga kerja yang dibanjiri tenaga kerja asing. Tanpa ada kesiapan menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada 2016 nanti Riau khususnya akan menjadi sasaran masuknya tenaga kerja dari negara tetangga
Tanya-jawab seputar persiapan apa saja bagi mahasiswa teknik mesin ke depan yang perlu dikuasai untuk bisa mendapatkan peluang kerja di era MEA 2016 sehingga lulusan jurusan teknik mesin dapat bersaing dengan tenaga kerja asing. Menurut Budi Halomoan berdasarkan pengalamannya di industri MIGAS bahwa kedepan lulusan jurusan teknik mesin Polbeng harus membekali diri dengan pengetahuan dan keterampilan yang kompeten serta (soft skill) berkemampuan berbahasa inggris, etika dan menguasai teknologi informasi. Selain Materi kuliah praktisi yang disampaikan oleh Budi Halomoan juga pada acara ini lakukan beberapa permainan untuk menguji kemampuan mahasiswa berbahasa inggris, inteligensi test dan kerjasama tim dengan hadiah doorprize bagi pemenang atau bisa menjawab dengan benar berupa baju kaos dan topi.
Diharapkan dengan kuliah praktisi ini yang langsung diisi oleh praktisi industri yang berpengalaman juga alumni Universitas Negeri Padang Jurusan Teknik Mesin akan semakin membuka wawasan mahasiswa Program Studi Teknik Mesin Polbeng untuk mempersiapkan diri menghadapi persaingan kerja di Era MEA 2016. Acara ditutup dengan do’a dan foto bersama seluruh dosen, narasumber serta peserta kuliah praktisi.